EN ID

Buka Peluang Kerjasama, Anak Usaha Angkasa Pura Airports Ikuti Indoport Expo 2015

06 Mar 2015

Kembali ke List


Surabaya - Indonesia merupakan negara maritim yang terdiri dari banyak kepulauan. Hal inilah yang menajdi latar belakang diselenggarakannya kegiatan Indoport Expo 2015 yang dilaksanakan pada tanggal 5-7 Maret 2015 di Grand City Mall&Convex Surabaya. Acara ini diprakarsai oleh jajaran manajemen Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I, II, III, dan IV.

Angkasa Pura Airports sebagai pengelola bandar udara kawasan Tengah dan Timur Indonesia turut serta sebagai peserta didalam pameran ini. Mengedepankan anak perusahaan yaitu Angkasa Pura Hotel, Angkasa Pura Supports, Angkasa Pura Property, Angkasa Pura Logistics serta Angkasa Pura Retail, keikutsertaan dalam pameran ini selain sebagai brand awareness bagi masyarakat, juga diharapkan dapat terbuka peluang kerjasama bisnis dengan perusahaan lainnya.


Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf mewakili Gubernur Jawa Timur menyampaikan bahwa Pemerintah Jawa Timur sangat mendukung diadakannya acara Indoport Expo 2015. "Sesuai dengan fokus Presiden Jokowi tentang Indonesia sebagai negara maritim, kita harus mempunyai moda angkutan laut serta terutama pelabuhan yang memadai sebagai sarana perdagangan dan pergerakan manusia antar pulau," ujar pria yang akrab disapa Gus Ipul ini.

Jawa Timur, selaku provinsi dengan tingkat pertumbuhan ekonomi yang tinggi, selalu berusaha membenahi dan meningkatkan sarana dan prasarana yang ada untuk menarik minat para investor menanamkan sahamnya disini. Salah satunya adalah melalui pembangunan Pelabuhan Teluk Lamong sebagai sarana transportasi barang dari dan keluar Jawa Timur sehingga kegiatan bongkar muat barang tidak menumpuk di Pelabuhan Tanjung Perak.

"Melalui pameran ini diharapkan dapat tercipta kerjasama yang erat diantara perusahaan penyedia transportasi laut dan penyedia pelabuhan sehingga dapat meningkatkan pertubuhan ekonomi masyarakat khususnya di pulau-pulau yang tersebar di Indonesia" jelas Gus Ipul.

Selain Wakil Gubernur Jawa Timur, acara pembukaan dihadiri oleh Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Capt. Bobby R. Mamahit, Direksi Pelindo I hingga Pelindo IV serta pimpinan perusahaan peserta pameran seperti PT. Darma Lautan Utama, Waskita Karya, Bank Mandiri dll. [AM]  

Keatas