EN ID

Angkasa Pura I Bantu Korban Kebakaran Tambora

27 Aug 2012

Back to List


JAKARTA – PT Angkasa Pura I (Persero) kembali memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang melanda Jakarta. Kebakaran yang menimpa kawasan permukiman padat penduduk di Jl. Pekapuran, Kelurahan Tanah Sereal , Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, terjadi pada Jumat dini hari, 24 Agustus 2012, dan menghanguskan sekitar 60 rumah.

“Kali ini diberikan sebanyak 300 paket bantuan yang di dalamnya berisi pakaian, sarung, selimut, sandal, peralatan mandi, hingga keperluan wanita. Bantuan berupa susu dan popok bayi juga kami brikan sebagai bentuk perhatian kepada para korban kebakaran yang memiliki anak bayi,” ujar Miduk Situmorang, Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura I, disela-sela pemberian bantuan di Tambora, Sabtu (25/8).

Menurut Miduk, pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Angkasa Pura Airports untuk meringankan beban warga yang tertimpa musibah, serta wujud rasa kepedulian dan empati sosial kepada sesama. “Diharapkan dengan aksi tanggap bencana ini dapat mendorong berbagai elemen masyarakat lain tergerak untuk ikut peduli meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” ujarnya. [Arif Haryanto]

Up