EN ID

ATC Bandara Sepinggan Segera Dipindahkan

11 Mar 2013

Kembali ke List


BALIKPAPAN - Menara pengontrol pengawasan aktivitas penerbangan Bandara Sepinggan atau yang disebut ATC (Air Traffic Control) direncanakan akan segera dipindahkan lokasi pengoperasiannya, seusai pembangunan menara yang baru. Ini diungkapkan Asniar, Humas PT Angkasa Pura I (Persero) Cabang Bandara Sepinggan, saat ditemui di kantornya Jum'at (7/3).

Menurut  Asniar, pemindahan operasional ini memang harus dilaksanakan karena nantinya tinggi menara ATC yang lama akan jauh lebih rendah dari bangunan utama Bandara Sepinggan yang baru. “Sesuai aturan yang berlaku, bangunan ATC tidak boleh lebih rendah. Saat ini sudah disurvei oleh pihak pusat untuk rencana pemindahan,” ujarnya.

Setelah pengoperasian menara ATC yang baru berjalan maksimal, maka menara ATC yang lama akan dirobohkan dan dialihfungsikan. Sebab tidak boleh ada dua menara ATC dalam satu bandara. Untuk saat ini sambil menanti proses pemindahan ATC, pengelola bandara masih mengotimalkan penggunaan ATC yang lama untuk melayani aktivitas penerbangan di Bandara Sepinggan.

“Kami tidak ingin aktivitas penerbangan terganggu. Karena itu gedung yang lama akan terus kami optimalkan hingga gedung ATC yang baru bisa benar-benar siap digunakan,” tambahnya. (Tribun Kaltim)

Keatas