EN ID

BANDARA AHMAD YANI SALURKAN BINA LINGKUNGAN

04 Jan 2012

Back to List


“Pada hari ini Kita akan menyalurkan bantuan sejumlah Rp 355.000.000,-. Dan sampai saat ini, sejumlah Rp 1.000.099.500,- telah dialokasikan untuk pembangunan sarana / prasarana tempat ibadah, sekolah, maupun fasilitas umum lainnya,” tutur General Manager PT. Angkasa Pura Airport Bandara Ahmad Yani Semarang, Bp. Priyo Jatmiko.
Lebih lanjut dikatakan, proposal yang disetujui untuk program Bina Lingkungan kali ini sejumlah 12 lembaga dari 30 proposal yang masuk. “Sebagai bentuk pertanggungjawaban, dimohonkan kepada Bina Lingkungan mengaplikasikan anggaran sesuai kebutuhan dan melaporkan kegiatan yang telah berjalan,” tambah Beliau.
Pada kesempatan yang sama pula, Bp. Priyo Jatmiko membuka Acara Pelatihan Kewirausahaan Usaha Kecil Menengah Mitra Binaan Bandara Ahmad Yani Semarang. Acara yang diadakan selama 2 (dua) hari yaitu Rabu dan Kamis, 21 – 22 Desember 2011 ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Mitra Binaan Lingkungan Bandara Ahmad Yani Semarang. Selain itu, hal ini merupakan komitmen PT. Angkasa Pura Airport kepada Para Mitra Binaan sebagai bentuk kepedulian dan melihat dari dekat, memotivasi usaha yang digeluti dan diharapkan akan meningkatkan usaha tersebut dan menjadi lebih besar lagi. (AR/RA – Des. 11)

Up